GURU TENTANG PERJUANGANMU.
Terpujilah wahai engkau ibu bapak guru,
Namamu akan selalu hidup dalam sanubariku,
Semua baktimu akan kuukir di dalam hatiku,
Sebagai prasasti trima kasihku tuk pengabdianmu………..
Namamu akan selalu hidup dalam sanubariku,
Semua baktimu akan kuukir di dalam hatiku,
Sebagai prasasti trima kasihku tuk pengabdianmu………..
Sebait lirik lagu di atas sudah tidak asing lagi di telinga kita. Sebuah lagu yang menggambarkan perjuangan guru dalam membentuk insan cendekia.
Meskipun banyak pro kontra tentang profesi seorang
guru, namun guru tetaplah guru, yang telah mengukir, membentuk, mencetak insan
menjadi generasi harapan bangsa.
Di hari Guru ini, ingin kami postingkan kata-kata
mutiara sebagai sumber inspirasi bagi guru dalam melangkah dan mengabdi
mencerdaskan kehidupan bangsa.
Semoga kata-kata berikut menjadikan bahwa guru memang
benar-benar seoarang yang digugu dan ditiru.
Seorang guru yang mencoba mengajar siswanya tanpa
memberikan inspirasi agar mereka memiliki hasrat untuk belajar, adalah seolah
memalu besi yang sudah dingin.
Kita bisa mengajar banyak hal; tapi jika seorang guru
tidak bisa berbicara kepada sekumpulan siswa yang enak diajak bicara, ia tidak
akan pernah menjadi guru yang kompeten.
Berikan saya seekor ikan agar saya bisa makan hari
ini. Ajarkan saya memancing ikan, agar saya bisa makan setiap hari.
Pengajaran yang baik itu hakikatnya adalah memberikan
pertanyaan yang benar lebih daripada memberikan jawaban yang benar.
Peranmu sebagai pemimpin itu jauh lebih penting dari
apa yang kau bayangkan. Kau (guru) memiliki kekuasaan untuk membantu orang
menjadi sang juara.
Setiap kebenaran memiliki 4 sudut; sebagai seorang
guru, saya memberimu 1 sudut, dan 3 sudut lainnya kau cari sendiri.
Tanda terbesar kesuksesan seorang guru adalah ia bisa
mengatakan, ‘Anak-anak sekarang bisa bekerja sendiri seolah-olah saya sudah
tidak ada.’
Guru yang baik tidak pernah bilang muridnya bodoh;
tapi guru yang baik selalu bilang, ‘Muridku belum bisa’
Orang yang mendidik anak-anak itu lebih dihormati
daripada orangtua; jika orang tua hanya memberikan nafkah hidup, maka pendidik
memberikan seni kehidupan dengan baik.
Dengan belajar kau bisa mengajar, dengan mengajar kau
bisa paham..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar